POJOKSEMARANG.COM - Masyarakat Jakarta yang bekerja di gedung-gedung tinggi berhamburan keluar seiring dengan goncangan gempa. Gempa sangat dirasakan masyarakat dan membuat orang panik keluar dari gedung perkantorannya.
Diakses dari akun twitter @newestindo, tampak dalam sebuah video dari @infojkt menggambarkan masyarakat di Jakarta berada di luar gedung-gedung untuk mencari tempat yang lebih aman dari guncangan gempa. "Stay safe everyone," tulisnya.
Informasi dar BMKG, Gempa dengan kekuatan M 6,7 berpusat di Banten. Gempa M 6,7 itu terjadi pukul 16.05.41 WIB, Jumat (14/1/2021). Lokasi gempa ada di koordinat 7,01 Lintang Selatan, 105,26 Bujur Timur atau 52 kilometer arah barat daya dari Sumur, Banten. Gempa ada di kedalaman 10 kilometer.
Baca Juga: Nuansa Kebangsaan Warnai Taman MT Haryono Kota Semarang
Meski begitu gempa tidak berpotensi adanya tsunami. "Tidak berpotensi tsunami #BMKG," tulisnya. (***)
Artikel Terkait
Ini Cerita Pembuat Desain Jaket G20 Presiden Jokowi Seperti Pembalap
Benamkan PSS Sleman, Arema Rebut Puncak Klasemen BRI Liga 1
Nuansa Kebangsaan Warnai Taman MT Haryono Kota Semarang
Alasan Kuat Bupati Jepara Usulkan Gelar Pahlawan Nasional Ratu kalinyamat
Ini Jawaban Lengkap CEO PSIS Yoyok Sukawi Soal Kejelasan Bruno Silva